2 minutes
The Brief Summary of Internet
Apa itu Internet?
Internet adalah jaringan global yang menghubungkan banyak komputer sehingga bisa berkomunikasi satu sama lain dengan menggunakan protokol-protokol yang telah disepakati.
Siapa yang iseng “bikin” internet?
Vint Cerf dan Bob Khan di tahun 1973
Internet punya siapa?
Gak ada yang punya. Tapi pengiriman data atau informasinya ada yang ngatur.
Bagaimana internet mengirim data atau informasi?
Media apa yang dipakai untuk mengirim data atau informasi?
Data atau informasi di internet berpindah dari satu komputer ke komputer lain dalam bentuk bit (the atom of data). Media pengiriman data ini bisa menggunakan kabel atau nirkabel. Yang kabel bisa dengan media listrik (menggunakan ethernet) atau cahaya (menggunakan kabel optik fiber). Yang nirkabel menggunakan gelombang elektromagnetik atau radio (wifi).
Bagaimana internet tahu kemana data atau informasi disampaikan?
Sama seperti mengirim surat lewat kantor pos, internet pun membutuhkan alamat untuk mengirim data atau informasi agar sampai ke komputer yang dituju. Alamat di internet ini disebut dengan IP Address, yaitu nomor unik yang dimiliki oleh setiap komputer yang berfungsi sebagai alamat.
Karena manusia itu bakal susah jika harus mengingat alamat berbentuk nomor yang banyak, maka dibuatlah apa yang disebut domain - yaitu sebuah sistem penamaan yang terhubung dengan IP Address tertentu. Sistem yang mengelola penamaan ini disebut DNS (Domain Name System).
Bagaimana internet memastikan data atau informasi sampai pada tujuan?
Pengiriman data atau informasi di internet tidak menggunakan jalur yang pasti, akan ada perubahan jalur saat pengiriman berlangsung. Pengiriman ini dilakukan dalam bentuk paket-paket data. Setiap paket akan terkirim lewat jalur berbeda berdasarkan pada faktor-faktor tertentu (kelancaran jalur, politik, dan hubungan antar perusahaan). Tapi internet selalu mengusahakan memilih jalur tercepat.
Bagaimana kamu bisa “melihat” internet?
Apa yang kamu lihat di internet adalah hasil dari komputermu yang berkomunikasi dengan komputer server dengan cara request - response menggunakan bahasa HTTP (Hypertext Transfer Protocol). Komunikasi itu akan menghasilkan sebuah konten yang akan dikirim ke browsermu. Konten tersebut bisa merupakan dokumen HTML, image, dan lain-lain.
Bagaimana internet menjaga keamanan informasimu?
Dengan mengenkripsi informasi yang kamu kirim, menggunakan Asymetric Encryption - dimana ada public key yang bisa dipakai siapa saja untuk mengenkripsi data, dan private key yang hanya bisa diakses oleh komputer yang punya aksesnya. Ada sebuah protokol kemanan yang digunakan internet untuk menjaga informasimu, yaitu SSL (Secure Sockets Layer) dan TLS (Transport Layer Security). Maka, pastikan URL yang kamu kunjungi ada https
nya, yang berarti bahwa komputermu menggunakan public key encryption dalam bertukar data dengan aman di website yang kamu kunjungi.
Kalau kamu suka tulisan saya, boleh kok traktir saya kopi. Tinggal klik di sini.